Ada suasana yang spesial bagi Keluarga besar Dinas Pendidikan Kabupaten Pangkep, hari ini adalah hari pertama DR. Sabrun Djamil, S.Pi,MP memimpin jajaran Instansi yang merupakan ujung tombak keberhasilan pendidikan di Kabupaten Pangkep, senin (14 Juni 2021)
Untuk melakukan perkenalan kepada semua pegawai, DR. Sabrun langsung mengumpulkan ASN dan Tenaga honorer, diruang Aula Appakabaji Dinas Pendidikan.
Dalam pertemuan perkenalan perdana tersebut Kepala Dinas Pendidikan didampingi Kepala Bidang GTK, Rukmini,S.Pd,M.Pd, Kabid Dikdas Nurliah,S.Pd,M.Pd, Kasubag Kepegawaian Thamrin, S.Sos,M.Si dan Kasubag Keuangan, Idris,S.Sos
“Saya berharap kerjasama dan dukungan dari bapak-Ibu untuk melaksanakan tugas dan ini merupakan tanggung jawab kita bersama dan sesuai harapan bapak Bupati untuk semua OPD untuk bekerja cepat menyukseskan semua visi-misi yang sudah dicanangkan Pemerintah Daerah kita” ucap Dr.Sabrun.
” Pertama saya jadi ASN saya berkarir di Dinas Kelautan dan mulai hari ini saya ditugaskan di tempat yang baru dan harapan saya mari kita bekerjasama untuk memajukan Pendidikan sesuai tupoksi kita masing-masing” lanjutnya
DR. Sabrun Djamil,S.Pi.MP sebelumnya berkarir di Dinas Perikanan dan Kelautan sebagai Sekertaris dan untuk tahun pertama Kepemimpinan Muhammad Yusran Lalogau,S.Pi.M.Si dan H.Syahban Sammana memberikan Amanah kepada beliau sebagai orang nomor satu di Dinas Pendidikan kabupaten Pangkep (Aa)